Jitunews.Com
7 September 2023 16:34 WIB

Selesai Diperiksa, Cak Imin: Saya Membantu KPK Menyelesaikan Kasus Korupsi

Cak Imin diperiksa KPK sebagai saksi dalam kasus korupsi sistem proteksi TKI di Kemnaker

Muhaimin Iskandar (Instagram/@cakiminow)

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, diperiksa KPK sebagai saksi dalam kasus korupsi sistem proteksi TKI di Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kemnaker). Usai diperiksa, Cak Imin mengaku membantu KPK menyelesaikan kasus.

"Hari ini saya membantu KPK menyelesaikan kasus korupsi di Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi tahun 2012," kata Cak Imin kepada wartawan usai diperiksa di KPK, Kamis (7/9).

Cak Imin diperiksa dalam kapasitasnya sebagai Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi periode 2009-2014. Cak Imin telah menjelaskan semua yang ia tahu kepada penyidik KPK.



Anies Dipasangkan Cak Imin, Novel PA 212: Jauh dari Harapan Umat

"Saya sudah membantu menjelaskan semua yang saya tahu, semua yang saya pernah dengar. Jadi insyaallah semua yang saya ingat dan tahu semua sudah saya jelaskan," ujar Cak Imin.

Tegaskan Tak Bawa Nama PBNU dalam Pilpres 2024, Cak Imin: Saya dari Lahir Sampai Sekarang NU
Halaman:
  • Penulis: Aurora Denata

Rekomendasi

 

Berita Terkait