JAKARTA, JITUNEWS.COM - Poco X5 sudah dirilis di pasar India beberapa waktu lalu, dan menurut laporan terbaru, Poco akan kembali meluncurkan hp baru untuk pasar India pada awal April 2023 mendatang. Dilansir dari GSMArena, hp Poco baru tersebut adalah Poco F5 5G.
Meski belum ada pengumuman resmi dari pihak perusahaan, namun beberapa rumor menyebut jika Poco F5 sejatinya adalah Redmi Note 12 Turbo yang tidak jadi dirilis dan belakangan diketahui jika hp tersebut menggunakan chipset terbaru, yakni Snapdragin 7+ Gen 2.
Jika rumor tersebut terbukti benar, maka berikut ini spesifikasi lengkap Poco F5.
Spesifikasi Redmi 12C, Hape Entry Level dengan Harga Rp1 Jutaan
Layar: AMOLED, 120Hz, ukuran 6.67 inci,
Resolusi: 1080 x 2400 pixels, (395 ppi density)
Sistem Operasi: Android 13, MIUI 14
Chipset: Qualcomm Snapdragon 7+ Gen 2 (4 nm)
CPU: Octa-core (1x2.91 GHz Cortex-A710 & 3x Cortex-A710 & 4x Cortex-A510)
GPU: Adreno
Varian RAM/Penyimpanan Internal: 6/128 GB, 8/128 GB, 8/256 GB
Kamera Belakang: 50 MP, (wide), PDAF, OIS + 8 MP (ultrawide) + 2 MP (macro)
Kamera Depan: Masih belum diketahui
Loudspeaker: Ya
3.5mm jack: Ya
WLAN: Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/6, dual-band, Wi-Fi Direct
Bluetooth: 5.2, A2DP, LE
Positioning: GPS, GLONASS, GALILEO, BDS
NFC: Yes
USB: Type-C 2.0, OTG
Sensor: Fingerprint (under display, optical), accelerometer, gyro, proximity, compass
Baterai: Li-Po
Kapasitas: 5500 mAh, non-removable
Pengisian Daya: 67W wired