Jitunews.Com
20 Maret 2023 11:30 WIB

Spesifikasi Redmi 12C, Hape Entry Level dengan Harga Rp1 Jutaan

Berikut ini spesifikasi dan harga Redmi 12C

Redmi 12C (tangkapan layar Twitter)

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Hp murah dengan kualitas jempolan tentunya merupakan dambaan bagi konsumen Indonesia, salah satunya adalah Redmi 12C. Ponsel ini pertama kali diumumkan pada awal Maret kemarin dan juga hadir di pasar Indonesia pada 10 Maret 2023.

Redmi 12C sendiri menyasar segmen kelas entry-level dengan harga di kisaran Rp1,3 juta hingga Rp1,8 juta. Lalu, bagaimana dengan spesifikasinya? Simak ulasannya di bawah ini.

Redmi 12C memiliki ukuran panjang 168.76 mm, lebar 76.41 mm dengan ketebalan 8.77mm serta berat 192 gram.



iPhone X Banyak Dijual dengan Harga Rp3 Jutaan, Berikut Ini Spesifikasinya

Di sektor tampilan, Redmi 12C menggunakan layar jenis IPS LCD yang memiliki tingkat kecerahan hingga 500 nits. Layar ini berukuran 6.71 inci dan memiliki resolusi 720 x 1650 pixels, dengan tingkat kerapatan pixel 268 ppi.

Dilihat dari depan, tampilan Redmi 12C cukup menarik dengan adanya notch berbentuk waterdrop di layar depan sebagai wadah untuk kamera selfie beresolusi 5 MP.

Untuk kamera belakangnya, Redmi 12C dibekali dengan dua kamera, yakni sebuah kamera utama beresolusi 50MP (f/1.8) yang didampingi dengan kamera 2MP (depth). Kamera belakang Redmi 12C ini mampu merekam video dengan kualitas gambar 1080p pada kecepatan 30fps.

Beralih ke software, Redmi 12C menjalankan OS Android 12 yang dipadukan dengan MIUI 13. Sementara untuk chipsetnya, Redmi 12C menggunakan chipset Mediatek MT6769Z Helio G85 (12nm), dengan CPU Octa-core (2x2.0 GHz Cortex-A75 & 6x1.8 GHz Cortex-A55), dan GPU Mali-G52 MC2.

Untuk menunjang kinerjanya, Redmi 12C menggunakan baterai jenis Lithium Polymer (Li-Po) berkapasitas 5.000mAh yang sudah dilengkapi dengan fitur pengisian daya 10W.

Soal harga, Redmi 12C dibanderol dengan harga Rp1.399.000 (varian RAM 3/32 GB). Sementara Redmi 12C 4/64 GB dijual dengan harga Rp1.599.000 dan varian 4/128 GB dibanderol dengan harga Rp1.799.000.

Muncul Akun Twitter OnePlus-ID, Pertanda OnePlus Bakal Kembali ke Indonesia?
Halaman:
  • Penulis: Tino Aditia

Rekomendasi

 

Berita Terkait