JAKARTA, JITUNEWS.COM – Aktor Ammar Zoni mengakui kesalahannya terkait tindakan penyalahgunaan narkoba. Pria 29 tahun itu menyampaikan permintaan maaf, terutama kepada sang istri, Irish Bella. Ia menyadari perbuatannya sangat mengecewakan orang-orang terdekat
“Saya minta maaf kepada istri saya, maafkan saya. Saya minta maaf kepada keluarga saya. Saya minta maaf kepada masyarakat semuanya,” kata Ammar Zoni saat konferensi pers di Mapolres Jakarta Selatan, Jumat (10/3).
“Tapi sekaligus saya cukup untuk memberanikan diri di depan media semuanya mengakui saya dikenal dengan prestasi saya, begitu pun saya dikenal dengan kesalahan yang saya buat. Saya tidak takut untuk mengakui saya salah,” lanjut kakak dari Aditya Zoni itu.
Sudah Deal soal Bayaran, Hotman Paris Ungkap Alasan Batalkan Niat jadi Pengacara Ferdy Sambo
Ammar Zoni berharap kasus yang menyandungnya untuk kedua kali ini menjadi pembelajaran bagi masyarakat, terlebih kalangan selebritas. Selain itu, menurut dia, peredaran narkoba harus segera dihentikan agar tak ada lagi korban seperti dirinya.
“Saya berterima kasih kepada Polri, Polres Metro Jakarta Selatan yang berhasil untuk meminimalisir perdagangan drugs di Indonesia, dan saya berharap semoga bisa diberhentikan secepatnya agar tidak ada lagi korban-korban seperti saya, dan terima kasih,” tuntasnya.
Begini Reaksi Aldi Taher saat Tahu Ammar Zoni Kembali Tertangkap karena Narkoba