Jitunews.Com
30 Januari 2023 14:09 WIB

Agensi Umumkan Upacara Pernikahan Song Joong Ki dan Katy Louise

Song Joong Ki umumkan pernikahannya dengan Katy Louise

Song Joong Ki (Instagram/@hi_songjoongki)

KOREA SELATAN, JITUNEWS.COM - Aktor Korea Selatan, Song Joong Ki, menyampaikan menikah dengan aktris asal Inggris bernama Katy Louise Saunders. Pihak agensi Song Joong Ki, High Zium Studio, mengatakan bahwa upacara pernikahan akan diadakan secara terpisah.

"Upacara pernikahan akan diadakan secara terpisah, tetapi belum ada keputusan spesifik yang diputuskan," ujar pihak agensi seperti diberitakan Soompi, Senin, 30 Januari 2023.

Pihak agensi mengatakan bahwa Song Joong Ki dan Katy Louise akan menghabiskan kehidupannya setelah pernikahan berada di Korea Selatan dan Inggris.



Song Kang Batal Gelar Fan Meeting di Indonesia, Promotor: Kami Hadapi Keadaan di Luar Kendali

"Keduanya akan menghabiskan kehidupan pengantin baru mereka bolak-balik dari Korea Selatan dan Inggris," lanjutnya.

Sebelumnya, Song Joong Ki mengaku telah menikah dengan Katy Louise. Ia membagikan kabar bahagia tersebut kepada para penggemarnya.

"Hari ini aku menyapa kalian karena ingin mengumumkan sebuah janji yang lebih dari bahagia dan berharga untukku. Aku berjanji untuk melanjutkan hidup dengan Katy Louise Saunders, yang selalu mendukungku dan menghabiskan waktu berharga denganku," kata Song Joong Ki.

Song Joong Ki mengatakan bahwa Katy adalah sosok yang luar biasa dan bisa membuatnya menjadi orang yang lebih baik. Song Joong Ki mengatakan bahwa dia dan Katy ingin membangun keluarga yang bahagia.

"Saat ini kami sangat merasa bergembira karena kehidupan baru telah datang kepada kami," ungkapnya.

Umumkan Pernikahannya, Song Joong Ki dan Katy Louise Tengah Bahagia Nantikan Buah Hati
Halaman:
  • Penulis: Aurora Denata

Rekomendasi

 

Berita Terkait